Jumat, 13 Februari 2015

Mengintip pagi di pantai Keramas

Untuk menyaksikan keindahan matahari terbit, banyak orang rela mengorbankan waktunya untuk bisa bangun lebih pagi. Sejumlah objek wisata di Bali yang spekatkuler, menyuguhkan keindahan pagi, bisa untuk menyaksikan keindahan matahari terbit ini seperti, pantai Sanur, Nusa Dua, Jemeluk dan satu lagi tak kalah menariknya yaitu pantai Keramas. Pantai ini terletak di Kabupaten Gianyar sekitar 60 menit dari bandara atau sekitar 2 km sebelah Barat Taman Bali Safari and Marine Park.


Mengintip keindahan pagi hari di pantai Keramas ini sangat menarik sekali, tempatnya tenang lebih sepi pengunjung, keindahan sunrise terlihat sempurna muncul dari permukaan laut, diiringi gelombak ombak yang cukup tinggi menjadikan perpaduan pemandangan alam yang serasi, apalgi saat dibarengi dengan liukan peselancar yang menari di atas ombak.


Tidak hanya pemandangan sunrise yang spektakuler, suguhan ombaknya menjadi daya tarik para peselancar untuk menjajal kemampuannya, anda juga bisa berenang merasakan hangatnya air laut pagi hari atau bisa jalan-jalan santai menikmati segarnya angin laut.


Akses satu-satunya menuju pantai ini adalah melalui jalan bypass Ida Bagus Mantra, memasuk jalan ke pantai Keramas, masih terlihat hamparan sawah dan kadang kebun jagung sepanjang jalan, hanya sekitar 150 meter dari jalan utama anda sudah sampai di pantai Keramas, atau anda bisa sewa mobil di Bali beserta supir bisa juga ikut paket tour


Dikawasan pesisir Keramas terdapat resor yang bisa anda gunakan untuk menginap, sehingga anda bisa menyaksikan keindahan pantai ini dari pagi sampai sunset tiba dan juga suasana malam yang tenang. Terdapat juga wisata berenang dengan dolphin, sehingga anda bisa mengajak anak-anak juga menikmati sensasi keindahan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar